Politik

H-8 Cegah Potensi Kerawanan Jelang Pemilu, Polres Mamberamo Tengah Perketat Pengamanan Kantor KPU dan Gudang Logistik Pemilu

JAYAPURA, POJOKINDO.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mamberamo Tengah meningkatkan pengamanan terhadap kantornya dan gudang logistik menjelang pesta demokrasi yang terhitung sisa delapan hari lagi.

Kapolres Mamberamo Tengah, Kompol Rahman mengatakan, pengamanan dilakukan secara ketat untuk mencegah potensi kerawanan dan memastikan keamanan logistik Pemilu.

“Dua anggota Polres Mamberamo Tengah ditempatkan di Kantor KPU dan Gudang Logistik Kabupaten Mamberamo Tengah guna memastikan pengawasan maksimal,” ujar Kompol. Rahman melalui keterangan tertulis, Senin siang.

Menurutnya,Selain menjaga kantor KPU dan gudang logistik, kegiatan utama adalah masih melakukan penyotiran Logistik Pemilu 2024 Kabupaten Mamberamo Tengah.

Kompol Rahman, menegaskan bahwa pengamanan ketat ini bertujuan untuk memastikan proses pemilu berjalan lancar dan aman.

“Sinergi antara aparat keamanan dan pihak terkait diharapkan dapat menjaga transparansi, keamanan, dan kelancaran Pemilu 2024 di Kabupaten Mamberamo Tengah,” pungkasnya. (ka)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Halo 👋
Ada yang bisa dibantu?