Olahraga

Atlet Papua menuju Olimpiade Paris 2024

Pojokindo – Melihat atlet Papua peraih medali emas di Pekan Olahraga Nasional atau PON XX dan SEA Games berlaga di pentas olahraga dunia Olimpiade Paris 2024 tampaknya bakal terwujud. putra-putri Papua dipastikan membela dan mengharumkan nama bangsa Indonesia di ajang olahraga paling bergengsi di muka bumi.

“Target kita, anak-anak Papua tampil di ajang Olimpiade,” kata Gubernur Enembe saat menyerahkan penghargaan kepada atlet Papua peraih medali di SEA Games Vietnam, 2022, beberapa waktu lalu.

Saat ini sudah ada empat atlet Papua yang bersiap mengikuti babak kualifikasi Olimpiade Paris. Dua orang di antaranya adalah lifter kebanggaan Tanah Papua, yakni Natasya Beteyob untuk kelas putri 59 Kg dan Ricko Saputra kelas 61 Kg putra.

Bila keduanya mampu merebut poin di kejuaraan tersebut, maka sudah dipastikan lolos ke Olimpiade Paris 2024. IWF World Championships 2023 merupakan ajang kejuaraan internasional untuk memperebutkan poin menuju Olimpiade Paris 2024.

Ketua Bidang Pembinaan Prestasi (Binpres) Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI), Hadi Wihardja mengatakan PABSI menyiapkan secara khusus tiga lifter nasional atas nama Ricko Saputra, Windy Cantika Aisyah, Natsya Beteyob untuk merebut tiket Olimpiade 2024.

Windy Cantika ditargetkan lolos 10 besar pada kelas 49 kg. Windy diharapkan dapat mencapai Total Angkatan diantara 185 kg – 190 kg.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Halo 👋
Ada yang bisa dibantu?