Padang Rumput di Jalan Trans Fakfak Bomberai Terbakar
PojokIndo.com – Akibat cuaca panas, padang rumput di Jalan Trans Fakfak Bomberai dilaporkan terbakar.
Kapolsek Bomberay, Ipda Alex Waimbo, membenarkan kejadian tersebut saat dikonfirmasi PojokIndo.com di Fakfak Papua Barat, Jumat (25/8/2023).
“Mulanya pada Kamis 24 Agustus 2023, sekira pukul 17.00 WIT telah terjadi kebakaran hutan dan padang rumput dengan titik hotspot di sepanjang Jalan Trans Fakfak Bomberai,” kata Alex Waimbo.
Ia mengatakan lokasi kebakaran persis berada pada titik koordinat 100 meter di sekitar arah pintu masuk Kampung Tessa Bomberai.
“Sekira pukul 17.15 WIT, Kanit Sabhara, Aipda Ramli Wokas, bersama masyarakat sekitar mendatangi TKP dan melakukan upaya pemadaman seadanya,” kata Alex Waimbo.
Angin kencang dan kobaran api yang begitu besar sehingga sulit untuk mendekat guna upaya melakukan proses pemadaman.
“Hingga kini Polsek Bomberai terus memantau dan menangani langsung karhutla (kebakaran hutan dan lahan) di wilayah hukum Polsek Bomberai,” ujarnya.
Mengingat cuaca kemarau masih terus berlangsung untuk wilayah Bomberai dan Tomage maupun sekitarnya, maka masyarakat diminta berhati-hati.
“Terlebih wilayahnya terdiri dari mayoritas lahan gambut, padang rumput yang luas, sehingga sangat riskan akan terjadi terus kebakaran setiap harinya,” kata Alex Waimbo.
Ia memastikan secara kontinu memadamkan titik api bersama anggota Polsek Bomberai dan masyarakat setempat setiap terjadi kebakaran hutan dan lahan.
“Memang kami terkendala sarana pendukung yakni air dan lokasi yang sangat jauh serta faktor cuaca kemarau dan akses jalan yang tidak bisa dijangkau dengan menggunakan kendaraan roda empat,” ujarnya.