Politik

Presiden Jokowi: Tunjuk Sosok Ini Jadi Pj Gubernur Papua Geser Lukas Enembe

Menjelang berakhirnya masa jabatan Gubernur Papua nonaktif, Lukas Enembe, banyak figur bersaing ketat untuk mengisi kursinya.

Bahkan, untuk geser Lukas Enembe, Presiden Jokowi (Joko Widodo) diminta tunjuk sosok ini jadi Pj Gubernur Papua.

Sosok yang dimaksud tak lain adalah Juliana Waromi.

Sekretaris DPR Papua, Juliana J Waromi
Sekretaris DPR Papua, Juliana J Waromi

Diketahui, nama Juliana muncul bersama dua nama lainnya, yakni Kepala Kanwil Kemenkumham Papua, Anthonius Ayorbaba, dan Plh Gubernur Papua, Ridwan Rumasukun, dalam dokumen rekomendasi DPR Papua kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Juliana yang saat ini menjabat Sekretaris DPR Papua itu didorong Koalisi Organisasi Perempuan dan Organisasi Masyarakat Sipil Tabi Saireri untuk menjadi Pj Gubernur Papua.

“Secara kepangkatan dan jenjang memenuhi syarat, tetapi juga memiliki pengalaman, kemampuan, keahlian, kecakapan, berintegritas dan bertanggung jawab dalam memimpin,” kata Aktivis Perempuan Papua, Doliana Yakadewa.

Menurutnya, selama ini Papua krisis pemimpin perempuan.

Untuk itu Presiden mesti menetapkan Juliana Waromi untuk menggantikan posisi Lukas Enembe.

“Ini merupakan suara hati kami representatif sebagai perempuan Papua,” ujarnya.

Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Papua telah menyerahkan tiga nama calon Penjabat (Pj) Gubernur Papua kepada Direktorat Jenderal Otonomi Daerah (Ditjen Otda) di Jakarta. Penyerahan itu berlangsung pada Rabu (9/8/2023), kemarin, pukul 17.00 WIB.
Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Papua telah menyerahkan tiga nama calon Penjabat (Pj) Gubernur Papua kepada Direktorat Jenderal Otonomi Daerah (Ditjen Otda) di Jakarta. Penyerahan itu berlangsung pada Rabu (9/8/2023), kemarin, pukul 17.00 WIB.

Doliana berujar, sudah saatnya berikan kesempatan buat perempuan memimpin Bumi Cenderawasih.

Sementara itu, Pokja Dewan Adat Papua dan YMC Papua, Imelda Baransano menyebut Papua membutuhkan seorang mama.

“Karena perawatan mama akan membuat kita tinggal dalam bingkai. Jika bapak presiden berkenan bisa memilih Juliana Waromi untuk menjadi Pj Gubernur,” ujarnya.

Ia menambahkan, negara saat ini dituntut mewujudkan keadilan dan kesetaraan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Halo 👋
Ada yang bisa dibantu?