Politik

Tokoh Agama Ajak Masyarakat Papua Ciptakan Pemilu Yang Aman

Pojokindo – Gelaran Pesta demokrasi Pemilu 2024 sudah sangat terasa, berbagai sosok mulai bermunculan baik untuk pencalonan legislatif, eksekutif maupun Presiden. Berbagai cara dilakukan para kandidat ini demi meraih simpati masyarakat.

Namun parahnya, kadang para kandidat ini menggunakan cara-cara negatif (black campaign) untuk tujuan itu, aksi saling menjatuhkan dengan menyebar berita hoax terkait lawan dilakukan, lalu adapula aksi adodomba juga dihalalkan.

Sikap penolakan politik kotor ini sudah sering disampaikan berbagai pihak, baik kalangan tokoh masyarakat, agama dan tokoh-tokoh lain, yang tentu berharap Pemilu berlangsung aman dan damai.

Salah satu tokoh yang menyuarakan hal itu adalah Pendeta Dr. Yones Wenda, S.Th., M.Th, Tokoh Agama Papua sekaligus sebagai Sekretaris Umum Sinode Gereja Kemah Injil Gereja Masehi Indonesia (Kingmi) di Tanah Papua.

“Kepada seluruh masyarakat dan seluruh umat beragama yang ada di tanah Papua, mari kita ciptakan Pemilu yang aman dan damai serta berkualitas. Kita semua harus terlibat untuk itu,”kata Pendeta Yones, Selasa (25/7/2023).

Menurutnya untuk tujuan itu, maka semua elemen masyarakat khususnya di Papua untuk terlibat aktif dan menolak segala hal berkaitan dengan kampanye hitam (Black Campaign).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Halo 👋
Ada yang bisa dibantu?